35 Titik Jalur Bus Transjakarta Rusak
A
A
A
JAKARTA - Kerusakan jalan di Ibu Kota masih saja terjadi. Buktinya ada sebanyak 35 titik jalan di jalur Transjakarta mengalami kerusakan sehingga mengganggu kenyamanan penumpang dan memperlambat laju bus.
Dilansir dari NTMC.Koorlantas Polri kerusakan jalan di jalur Transjakarta ini di antaranya berada di Jalan Otista Raya, Jalan Mayjen Sutoyo, Jalan Raya Bogor, Jalan DI Panjaitan, Jalan Perintis Kemerdekaan, Jalan Ahmad Yani, Jalan Jatinegara Barat, dan Jalan Bekasi Timur. Jalur Transjakarta tersebut banyak yang berlubang dan bergelombang.
Kasie Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Sudin Pekerjaan Umum (Sudin PU) Jalan Jakarta Timur, Arif Faizal mengakui puluhan titik jalur bus Transjakarta di wilayahnya mengalami kerusakan. Namun pihaknya kesulitan melakukan perbaikan karena terkendala oleh kondisi cuaca yang tidak menentu.
Selain terkendala cuaca, kata Arif, saat H-4 Lebaran, aspal mixing plan sudah tidak bisa dipesan lagi mengingat pabrik sudah tutup dan pekerja pulang kampung. Belum lagi kendaraan berat yang tidak diperbolehkan melintas di jalan tol dalam kota untuk mencegah kemacetan lalu lintas saat arus mudik.
Dilansir dari NTMC.Koorlantas Polri kerusakan jalan di jalur Transjakarta ini di antaranya berada di Jalan Otista Raya, Jalan Mayjen Sutoyo, Jalan Raya Bogor, Jalan DI Panjaitan, Jalan Perintis Kemerdekaan, Jalan Ahmad Yani, Jalan Jatinegara Barat, dan Jalan Bekasi Timur. Jalur Transjakarta tersebut banyak yang berlubang dan bergelombang.
Kasie Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Sudin Pekerjaan Umum (Sudin PU) Jalan Jakarta Timur, Arif Faizal mengakui puluhan titik jalur bus Transjakarta di wilayahnya mengalami kerusakan. Namun pihaknya kesulitan melakukan perbaikan karena terkendala oleh kondisi cuaca yang tidak menentu.
Selain terkendala cuaca, kata Arif, saat H-4 Lebaran, aspal mixing plan sudah tidak bisa dipesan lagi mengingat pabrik sudah tutup dan pekerja pulang kampung. Belum lagi kendaraan berat yang tidak diperbolehkan melintas di jalan tol dalam kota untuk mencegah kemacetan lalu lintas saat arus mudik.
(whb)