Hujan Deras, Warga Kampung Pulo Pantau Kali

Senin, 26 Mei 2014 - 17:26 WIB
Hujan Deras, Warga Kampung Pulo Pantau Kali
Hujan Deras, Warga Kampung Pulo Pantau Kali
A A A
JAKARTA - Hujan deras yanng mengguyur beberapa wilayah di Jakarta sempat membuat warga Kampung Pulo, Kampung Melayu, Jakarta Timur cemas. Namun begitu hujan berhenti, kekhawatiran warga hilang. Apalagi setelah mendapat informasi kalau kawasan Puncak tidak hujan.

"Air masih jauh kok, tadi cuman hujan jam 4 tapi bentaran doang 5 menit. Saya juga terus memantau perkembangan dari Bendung Katulampa," ujar Dono Priyonggo, warga Kampung Pulo saat dihubungi Sindonews, Senin (26/5/2014).

Dono menjelaskan sampai saat ini, belum ada laporan kepada warga jika air di Bendung Katulampa meningkat. BIasanya, jika ada pemberitahuan maka warga akan bersiap-siap untuk menyambut banjir kiriman.

"Belum ada laporan apa-apa sih ke kami jadi ya tenang saja," tutupnya.

Beberapa hari lalu, kawasan Kampung Pulo sempat tergenang hingga dua meter akibat banjir kiriman dari Bogor. Kendati begitu, ribuan warga memilih tetap bertahan di lantai dua rumahnya sambil menunggu banjir reda.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7162 seconds (0.1#10.140)
pixels