Polisi diminta serius tangani kasus asusila di JIS

Senin, 05 Mei 2014 - 05:13 WIB
Polisi diminta serius tangani kasus asusila di JIS
Polisi diminta serius tangani kasus asusila di JIS
A A A
Sindonews.com - Polisi diminta serius tangani pengaduan masyarakat, tak terkecuali kasus kejahatan seksual di TK Jakarta International School (JIS). Korps bhayangkara harus mampu menuntaskan kasus tersebut sampai ke akarnya.

"Pengusutan pengaduan pelayanan masyaraka, polisi harus sunggung-sungguh menuntaskan pengaduan itu. Karena polisi sebagai pengayom masyarakat. Termasuk pengaduan kasus pelecehan seksual di JIS," kata Komisioner Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) M Nasser kepada Sindonews, Minggu 4 Mei 2014.

Maka itu, kata dia, jika ada pihak yang mencoba menghalang-halangi kasus kejahatan seksual di JIS, harus segera ditindak. Hal itu demi ditegakannya hukum di Indonesia.

"Saya lihat guru tidak, tapi jika ada harus segera diusut hingga tuntas," katanya.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya masih menunggu laporan secara resmi dari korban kejahatan seksual di TK JIS yang lain. Sebab, diduga korban kejahatan asusila itu lebih dari satu.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto mengatakan, pihaknya hingga kini terus melakukan upaya pembongkaran kasus itu, hingga melakukan jemput bola. Sambil memproses korban asusila oleh enam petugas kebersihan JIS, polisi juga akan memeriksa saksi lainnya.

"Bahkan untuk mengetahui adanya indikasi korban lain, kami perlu adanya laporan formal. Kami dapat jemput bola, apabila korban membutuhkan suasana yang nyaman," katanya kepada waratwan di Jakarta, kemarin.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5293 seconds (0.1#10.140)