Rumah di Cawang terseret arus Ciliwung

Minggu, 19 Januari 2014 - 16:11 WIB
Rumah di Cawang terseret arus Ciliwung
Rumah di Cawang terseret arus Ciliwung
A A A
Sindonews.com - Sebuah rumah di Jalan Tanjung Sanyang RT 07/08, Cawang Tiga, Kramatjati, Jakarta Timur, terseret arus Sungai Ciliwung, Minggu (19/1/2014) dinihari tadi.

Dua penghuni rumah tersebut sempat terseret derasnya arus sungai namun berhasil diselamatkan warga dan tim SAR.

Pemilik rumah tersebut, Dahlan (56) mengatakan, peristiwa itu terjadi sekira pukul 02.00 WIB. Saat itu, rumahnya yang dikontrak Tari (35) dan seorang pembantunya terseret arus sungai yang deras.

"Sebelum hanyut, ada suara gemuruh, dikira suara musang tidak tahunya rumah roboh," jelas Dahlan kepada wartawan, Minggu (19/1/2014).

Mengetahui rumah kontrakannya roboh, Dahlan langsung membangunkan seluruh keluarganya untuk menyelamatkan diri.

Sementara, Tari beserta pembantunya yang hanyut bisa diselamatkan secara terpisah. Tari diselamatkan warga setelah berhasil menggapai pohon besar.

Sedangkan, pembantunya yang sempat terseret hingga seberang sungai bisa diselamatkan tim SAR.

"Pembantunya itu diseberang, Rawajati ketemunya. Langsung dibawa ke Puskemas Rawajati. Kalau Tari di RS Budi Asih. Cuma luka lecet sih, cuma kelihatannya shock," pungkasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5462 seconds (0.1#10.140)