15 tim masuk OSN Pertamina tingkat nasional

Senin, 09 Desember 2013 - 10:06 WIB
15 tim masuk OSN Pertamina...
15 tim masuk OSN Pertamina tingkat nasional
A A A
Sindonews.com - Olimpiade Sains Nasional (OSN) Pertamina 2013 memasuki babak final. Setelah melewati tahapan ujian seleksi provinsi pada 27 November lalu, kini 73 peserta dari 15 tim yang tersaring memasuki tahap final.

Tahap seleksi tingkat nasional diselenggarakan pada 9-13 Desember di Wisma Makara Universitas Indonesia (UI). Dari seleksi nasional ini nantinya peserta maju ke babak final.

"Nantinya akan didapat pemenang pada tiap kategori lomba. Pengumuman pemenang diselenggarakan pada 13 Desember di Gedung Pusat Pertamina," kata Humas Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) UI Indriyani, Senin (9/12/2013),

Penyelenggaraan OSN Pertamina 2013 dilakukan serangkaian pengembangan dalam kategori lomba. Yaitu kategori teori dan kategori proyek sains. Pada kategori teori meliputi bidang matematika, fisika, kimia dan biologi.

Kompetisi untuk kategori proyek sains tahun ini diperluas menjadi tiga bidang. Yaitu, aplikasi perangkat lunak (APL), rancang bangun dan produk unggulan (PU).

"Dengan terobosan baru ini diharapkan mahasiswa tidak hanya jago di atas kertas namun juga mendorong mereka untuk menghasilkan karya nyata dalam bentuk karya cipta inovasi teknologi yang terkait dengan energi dan lingkungan," tukasnya.

Manager CSR PT Pertamina (Persero) Ifi Sukarya mengatakan, generasi muda Indonesia diharapkan lebih banyak yang tertarik di bidang sains.

"Kami ingin mempersiapkan generasi muda yang unggul dan dapat menjadi pembangun kemandirian bangsa serta memberikan kontribusi terhadap perkembangan ilmu sains," ucap Ifi.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0865 seconds (0.1#10.140)