Atasi genangan, saluran air di Cipinang dilebarkan

Jum'at, 29 November 2013 - 11:33 WIB
Atasi genangan, saluran...
Atasi genangan, saluran air di Cipinang dilebarkan
A A A
Sindonews.com - Meski puluhan kios yang berdisi di atas saluran air di Cipinang Kebembem sudah ditertibkan untuk mengatasi genangan. Tapi, sampai saat ini dua ruas jalan di kawasan Cipinang Kebembem masih kerap tergenang.

Kepala Seksi Pengendalian Prasarana dan Sarana Penanganan Banjir Sudin PU Air Jakarta Timur Supriyatno mengatakan, hal itu disebabkan proses pemeliharaan dan refungsi saluran air di kawasan tersebut masih dilakukan. Ia menjelaskan, saat ini pihaknya tengah melakukan pelebaran saluran air di bawah bekas bangunan yang sebelumnya sudah dibongkar.

"Paska penertiban, kami langsung melebarkan saluran air di bawah bekas bangunan tersebut. Kami melakukan refungsi baik di Jalan Cipinang Kebembem Raya dan di jalan menuju Pasar Induk Beras Cipinang. Nah sekarang prosesnya masih berjalan, dan memang belum rampung," katanya di Jakarta, Jumat (29/11/2013).

Ia juga mengatakan, kalau refungsi saluran air belum dapat dilakukan menyeluruh mengingat masih ada puluhan bangunan liar lainnya yang berdiri di atas salurah air. Karena itu, lanjutnya, setelah pelebaran saluran air yang tengah dilakukan saat ini, maka penertiban bangunan liar lainnya akan kembali dilanjutkan.

"Kemarin pemilik bangunan juga minta waktu untuk mencari tempat lain. Karena kita juga masih melakukan pengerjaan pelebaran, permintaan itu kita kabulkan. Tapi nanti setelah pengerjaan selesai, maka sudah tidak ada lagi toleransi," tegasnya.

Dia berjanji, penyelesaian persoalan genangan di lokasi tersebut akan dilakukan secepatnya.

Sebelumnya diberitakan, Suku Dinas Pekerjaan Umum Tata Air Jakarta Timur membongkar puluhan kios yang berdiri di kawasan Cipinang Kebembem, Pulogadung, Jakarta Timur, Kamis 31 Oktober 2013.

Pembongkaran dilakukan lantaran seluruh bangunan dianggap liar dan berdiri menutupi saluran air yang ada di kawasan tersebut, sehingga kerap menyebabkan banjir dan genangan ketika hujan turun.

Baca berita terkait:
Genangan air di Cipinang belum bisa diatasi
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7011 seconds (0.1#10.140)