Jokowi bantah ada sesuatu di jamuan makan siangnya
A
A
A
Sindonews.com - Undangan makan siang Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo kepada anggota DPRD DKI di rumah dinasnya meninggalkan kecurigaan dan tanda tanya besar. Tersiar kabar, makan siang itu merupakan langkah Jokowi dalam memuluskan APBD tahun 2014.
Dimintai tanggapan soal itu, mantan Wali Kota Solo ini sedikit sewot. Menurutnya, undangan jamuan makan siang hanyalah ajang silaturahmi antara eksekutif dan legislatif, bukan terkait dengan APBD.
"Ini makan siang. Apa urusannya dengan APBD?" kata Jokowi di rumah dinasnya di Jalan Taman Surapati, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (8/11/2013).
Pertemuan ini, lanjut Jokowi merupakan bukti jika hubungan Pemprov dengan DPRD DKI berjalan harmonis dan tidak saling bersitegang seperti penilaian masyarakat.
"Jangan sampai dipandang masyarakat, kami itu clash. Lihat saja, kami mesra-mesra," katanya.
Jokowi juga membantah jika disebut adanya pertemuan tertutup antara pihaknya dengan legislatif pada kesempatan silaturahmi ini.
"Kalau tertutup, tidak mungkin saya undang media ke sini," pungkasnya.
Dimintai tanggapan soal itu, mantan Wali Kota Solo ini sedikit sewot. Menurutnya, undangan jamuan makan siang hanyalah ajang silaturahmi antara eksekutif dan legislatif, bukan terkait dengan APBD.
"Ini makan siang. Apa urusannya dengan APBD?" kata Jokowi di rumah dinasnya di Jalan Taman Surapati, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (8/11/2013).
Pertemuan ini, lanjut Jokowi merupakan bukti jika hubungan Pemprov dengan DPRD DKI berjalan harmonis dan tidak saling bersitegang seperti penilaian masyarakat.
"Jangan sampai dipandang masyarakat, kami itu clash. Lihat saja, kami mesra-mesra," katanya.
Jokowi juga membantah jika disebut adanya pertemuan tertutup antara pihaknya dengan legislatif pada kesempatan silaturahmi ini.
"Kalau tertutup, tidak mungkin saya undang media ke sini," pungkasnya.
(ysw)