Puluhan lapak PKL dibongkar paksa

Rabu, 06 November 2013 - 16:55 WIB
Puluhan lapak PKL dibongkar paksa
Puluhan lapak PKL dibongkar paksa
A A A
Sindonews.com - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Jakarta Selatan membongkar 30 lapak Pedagang Kaki Lima (PKL) di sepanjang trotoar Jalan TB Simatupang hingga Ampera Raya yang masuk wilayah Cilandak Timur, Jakarta Selatan.

Kepala Seksi Ketertiban Fasilitas Umum Kota Satpol PP Jakarta Selatan, Juita Herawati mengatakan, penertiban lapak PKL di atas trotoar ini bagian dari program refungsi fasilitas umum.

"Ada 30 lapak PKL yang kita bongkar di sepanjang trotoar TB Simatupang sampai Ampera Raya," katanya di lokasi, Rabu (6/11/2013).

Ia menyatakan, penertiban fasilitas umum kota ini tidak hanya dilakukan pada trotoar jalan. Tetapi juga saluran air, bangunan sampai dengan taman.

Berdasarkan data di lapangan, banyak ruko-ruko yang menutup saluran air di jalan. Bahkan, tak sedikit dari saluran air itu yang ditutup dengan beton.

"Itu sudah banyak inrit yang menutup, di dalam saluran itu sudah tertutup tanah. Karena tidak ada ruang buat mengeruk, makanya kita hancurkan betonnya," tegasnya.

Juwita menambahkan, dalam penertiban jalan sepanjang 350 meter itu, pihaknya menerjunkan 150 personel di lapangan. Beton-beton penutup saluran dan bangunan yang berada di atasnya langsung dibongkar. Lapak para PKL di taman dekat lokasi ikut pula dilakukan pembongkaran.

"Secara keseluruhan fasilitas umum yang dilanggar kita tertibkan," pungkasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5863 seconds (0.1#10.140)
pixels