Pembangunan kampung deret tetap diawasi konsultan

Kamis, 31 Oktober 2013 - 18:33 WIB
Pembangunan kampung deret tetap diawasi konsultan
Pembangunan kampung deret tetap diawasi konsultan
A A A
Sindonews.com - Pembangunan Kampung Deret di RW05 Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan ditargetkan rampung dalam waktu dua bulan. Meski dibangun langsung oleh warga, tapi pembangunan tersebut diawasi konsultan.

"Dua bulan selesai, nanti ada konsultannya. Pembangunan dikerjakan masyarakat sendiri dengan didampingi konsultan," kata Wali Kota Jakarta Selatan Syamsudin Noor saat ditemui di Kampung Deret Petogogan, Kamis (31/10/2013).

Syamsudin menerangkan, uang pembangunan masing-masing rumah nantinya akan diserahkan langsung ke warga sekitar melalui Bank DKI.

"Kita langsung berikan uangnya ke warga melalui buku tabungan Bank DKI," terangnya.

Kepala Dinas Perumahan dan Gedung DKI Jonathan Pasodung menambahkan, dana bantuan sosial sebesar Rp54 juta yang diberikan kepada para pemilik rumah dan akan diberikan secara bertahap guna mempermudah pengawasan.

"Pertama kita kasih 40 persen, untuk membangun hingga proses 50 persen. Baru kita tambahi dananya 40 persen, sampai berdiri rumahnya dan sisanya 20 persen jika pengerjaan kelar," paparnya.

Baca berita terkait:
Jokowi resmikan pembangunan kampung deret di Petogogan
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6484 seconds (0.1#10.140)