Pembunuhan Holly, polisi periksa 2 staf BPK RI
A
A
A
Sindonews.com - Pihak kepolisian terus melakukan pengembangan penyidikan terkait dengan kasus pembunuhan Holly Angela Hayu di Apartemen Kalibata City beberapa waktu lalu.
Penyidik Polda Metro Jaya hari ini pun melakukan pemeriksaan terhadap dua orang staf Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) berinisial I dan M.
"Pemeriksaan ini untuk mengetahui kegiatan Gatot Supiartono sebelum terjadinya kasus pembunuhan Holly Anggela," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto kepada wartawan, Rabu (23/10/2013).
Rikwanto menjelaskan, pada H-15 sampai H-10 sebelum peristiwa (pembunuhan Holly) terjadi, kepolisian mencurigai mengenai kegiatan yang dilakukan Gatot. Oleh karena itu, hal itulah yang akan ditanyakan kepada staf BPK tersebut.
Dia menjelaskan, sementara untuk sopir dinas Gatot Supiartono yang rencanya akan dilakukan pemeriksaan hari ini diundur karena yang bersangkutan berhalangan hadir dan pemeriksaan akan dilakukan pada besok, Kamis 24 Oktober 2013. "Besokk sopir dan 2 stafnya G akan diperiksa penyidik," terangnya.
Saat ditanyakan apakah semua saksi dan tersangka nanti akan diperiksa kembali, dia mengatakan, tidak menutup kemungkinan semuanya saksi diperiksa kembali.
"Semua saksi dan tersangka yang diperiksa masih terbuka kesempatan untuk diperiksa kembali bila diperlukan," pungkasnya.
Baca berita terkait:
Ibu Ani tak tahu profesi Gatot
Penyidik Polda Metro Jaya hari ini pun melakukan pemeriksaan terhadap dua orang staf Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) berinisial I dan M.
"Pemeriksaan ini untuk mengetahui kegiatan Gatot Supiartono sebelum terjadinya kasus pembunuhan Holly Anggela," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto kepada wartawan, Rabu (23/10/2013).
Rikwanto menjelaskan, pada H-15 sampai H-10 sebelum peristiwa (pembunuhan Holly) terjadi, kepolisian mencurigai mengenai kegiatan yang dilakukan Gatot. Oleh karena itu, hal itulah yang akan ditanyakan kepada staf BPK tersebut.
Dia menjelaskan, sementara untuk sopir dinas Gatot Supiartono yang rencanya akan dilakukan pemeriksaan hari ini diundur karena yang bersangkutan berhalangan hadir dan pemeriksaan akan dilakukan pada besok, Kamis 24 Oktober 2013. "Besokk sopir dan 2 stafnya G akan diperiksa penyidik," terangnya.
Saat ditanyakan apakah semua saksi dan tersangka nanti akan diperiksa kembali, dia mengatakan, tidak menutup kemungkinan semuanya saksi diperiksa kembali.
"Semua saksi dan tersangka yang diperiksa masih terbuka kesempatan untuk diperiksa kembali bila diperlukan," pungkasnya.
Baca berita terkait:
Ibu Ani tak tahu profesi Gatot
(mhd)