Hari ini, Istiqlal bagikan 6 ribu kupon daging kurban
A
A
A
Sindonews.com - Hari ini, Masjid Istiqlal mematok target untuk pembagian kupon daging kurban pada Idul Adha kali ini. Tak tanggung-tanggung 6.000 kupon daging kurban akan disebar dengan berat tiap kantong mencapai satu kilogram (Kg).
"Jumlah kita targetkan 3.000 laki-laki dan 3.000 perempuan. Jadi ada 6.000 kupon dengan berat perbungkusnya masing-masing satu Kg," ungkap Ketua Badan Pelaksana Pengelola Hewan Kurban Masjid Istiqlal, Mubarok kepada wartawan di Masjid Istiqlal, Jakarta, Selasa 15 Oktober 2013.
Namun, Mubarok mengatakan, target tersebut tentunya bergantung pada jumlah hewan yang diamanahkan kepadanya. "Jumlahnya bergantung banyaknya hewan nanti," tegasnya. Sementara itu, hingga pagi ini jumlah hewan kurban di Masjid Istiqlal yakni sebanyak 45 ekor sapi dan delapan ekor kambing.
Sebelumnya, Kepala Sub Bagian Mental dan Rohani Korpri DKI Jakarta, Rusli mengatakan, hingga kemarin telah menerima 18 ekor sapi dan 36 ekor kambing. Nantinya hewan-hewan kurban tersebut akan disembelih di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) PD Dharma Jaya, Cakung, Jakarta Timur.
"Kita siapkan 1.712 kupon. Kita masih menerima hewan kurban. Data sementara yang kita terima baru 18 sapi dan 36 kambing. Bisa saja jumlah tersebut bertambah, karena masih ada waktu untuk menyerahkan hewan kurban," kata Rusli, Minggu 13 Oktober 2013.
"Jumlah kita targetkan 3.000 laki-laki dan 3.000 perempuan. Jadi ada 6.000 kupon dengan berat perbungkusnya masing-masing satu Kg," ungkap Ketua Badan Pelaksana Pengelola Hewan Kurban Masjid Istiqlal, Mubarok kepada wartawan di Masjid Istiqlal, Jakarta, Selasa 15 Oktober 2013.
Namun, Mubarok mengatakan, target tersebut tentunya bergantung pada jumlah hewan yang diamanahkan kepadanya. "Jumlahnya bergantung banyaknya hewan nanti," tegasnya. Sementara itu, hingga pagi ini jumlah hewan kurban di Masjid Istiqlal yakni sebanyak 45 ekor sapi dan delapan ekor kambing.
Sebelumnya, Kepala Sub Bagian Mental dan Rohani Korpri DKI Jakarta, Rusli mengatakan, hingga kemarin telah menerima 18 ekor sapi dan 36 ekor kambing. Nantinya hewan-hewan kurban tersebut akan disembelih di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) PD Dharma Jaya, Cakung, Jakarta Timur.
"Kita siapkan 1.712 kupon. Kita masih menerima hewan kurban. Data sementara yang kita terima baru 18 sapi dan 36 kambing. Bisa saja jumlah tersebut bertambah, karena masih ada waktu untuk menyerahkan hewan kurban," kata Rusli, Minggu 13 Oktober 2013.
(maf)