4 Puskesmas di Tangerang dapat ambulance dari bandara

Senin, 30 September 2013 - 10:42 WIB
4 Puskesmas di Tangerang dapat ambulance dari bandara
4 Puskesmas di Tangerang dapat ambulance dari bandara
A A A
Sindonews.com - Melalui Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL), PT Angkasa Pura II sebagai pengelola bandara di 13 wilayah di Indonesia, mulai melaksanakan penyerahan 60 unit ambulance dan satu mobil PMI yang tersebar dibeberapa daerah di Indonesia.

Puskesmas Tangerang sendiri mendapat alokasi empat unit ambulance, sedangkan Dinas Kesehatan Tangerang mendapatkan satu unit.

"Tahun 2013 ini kami memberikan bantuan sebanyak 60 unit ambulance dan satu unit mobil palang merah, dan untuk di wilayah Tangerang sendiri ada empat puskesmas yang menerimanya dan satu dinas kesehatan baik yang ada di wilayah Kota dan Kabupaten Tangerang," kata Direktur Operasi Kebandarudaraan, Endang A Sumiarsa, Senin (30/9/2013).

Kelima wilayah di Tangerang yang menerima ambulan antara lain puskesmas Jurumudi Baru, Kedaung Wetan, Tegal Angus, Paku Haji dan satu untuk Dinas Kesehatan.

Untuk unit ambulan yang diserahkan AP II dalam program CSR-nya telah disesuaikan dengan standar yang ditentukan Kementerian Kesehatan, dimana unit yang diserahkan adalah suzuki APV Standar DB yang sudah dilengkapi dengan standar peralatan penunjang kesehatan.

Dalam program PKBL-nya, Endang juga mengklaim sudah melakukan berbagai program seperti penghijauan dan penanaman pohon sebanyak 8.950 pohon, bantuan benih ikan sebanyak 5.000 ekor yang disebar di Cisadane, pembangunan musala, posyandu, dan sarana MCK yang rencananya baru akan diserahterimakan pada tahun ini.

Dalam kurun waktu 2001 hingga triwulan ke tiga 2013 dana Program Kemitraan berupa pinjaman modal usaha kepada pengusaha kecil menengah diwilayah Kota dan Kabupaten Tangerang yang telah disalurkan mencapai Rp22,56 miliar, sementara program Bina Lingkungan yang telah disalurkan sebesar Rp12,21 miliar rupiah.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1507 seconds (0.1#10.140)