Gegana terkecoh tas berisi cucian kotor

Senin, 23 September 2013 - 20:20 WIB
Gegana terkecoh tas berisi cucian kotor
Gegana terkecoh tas berisi cucian kotor
A A A
Sindonews.com - Sebuah tas mencurigakan berwarna hitam bercorak merah ditemukan di RT 13/07 Jalan Abdul Majid pertigaan H Jian nomor 19, Cipete Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Dari hasil pemeriksaan tim gegana yang diterjunkan ke lokasi, tas berwarna hitam yang tersandar di bawah pohon yang berada tepat disebuah rumah bernomor 19 ternyata berisi beberapa helai pakaian dan kain.

Sementara, Gegana tiba di lokasi penemuan tas mencurigakan sekira pukul 18.30 WIB dan langsung memeriksa dan menggeledah tas mencurigakan tersebut dengan menggunakan pakaian anti ledak lengkap.

Kapolsek Metro Kebayoran Baru, AKBP Anom Setyadji mengatakan bahwa pihaknya menerima laporan sekira pukul 16.00 WIB mengenai adanya benda mencurigakan.

"Setelah mendapatkan laporan tersebut, kami langsung ke TKP dan melakukan sterilisasi di lingkungan sekitar agar tidak ada warga yang mendekat karena kami belum bisa pastikan apakah benda tersebut berbahaya atau tidak," kata Anom, Senin (23/9/2013).

Anom juga mengatakan, setelah dilakukan pemeriksaan oleh tim Gegana. Ternyata di dalam tas ransel warna hitam bercorak merah tersebut hanya berisi sejumlah kain dan pakaian.

"Tas tersebut diduga dibuang oleh seorang pemulung yang melintas di tempat tersebut namun untuk adanya kemungkinan lain, saat ini masih kami kembangkan," pungkasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9409 seconds (0.1#10.140)