Ratusan anggota Ormas Banten diringkus polisi

Sabtu, 21 September 2013 - 14:26 WIB
Ratusan anggota Ormas...
Ratusan anggota Ormas Banten diringkus polisi
A A A
Sindonews.com - Tim Pemburu Preman Polres Metro Jakarta Barat membekuk 179 orang dari Organisasi Masyarakat (Ormas) Banten. Ratusan preman itu diringkus karena berusaha menduduki lahan kosong di daerah Kedoya Pilar, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

"179 orang kami amankan, karena mencoba menduduki lahan seseorang," kata Kepala Unit Kriminal Umum Polres Metro Jakarta Barat AKP Martson Marbun kepada wartawan, di Jakarta, Sabtu (21/9/2013).

Selain mengamankan pelaku, kata Martson, jajarannya juga menyita sejumlah senjata tajam yang digunakan kawanan ini untuk mengamankan lahan.
Totalnya, ada tujuh dari 179 orang yang kedapatan membawa senjata tajam.

"Saat kita amankan, ada tujuh orang yang membawa senjata tajam," tuturnya.

Menurutnya, sampai kini ratusan anggota Ormas dari Banten itu telah diamankan dan tengah menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Polres Metro Jakarta Barat. "179 orang yang kita amankan masih dalam pemeriksaan," ungkapnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0998 seconds (0.1#10.140)