SDN IV Beji Depok terbakar
A
A
A
Sindonews.com - Atap SDN IV Beji di Jalan Jawa, Beji, Depok terbakar. Penyebab kebakaran diduga ulah sekelompok ABG yang sedang berkerumun di lapangan depan sekolah. Kejadian itu diketahui sekira pukul 19.30 WIB.
Sutisna, penjaga sekolah mengatakan, sejumlah pemuda yang biasa berkumpul di sekitar Jalan Jawa sempat melihat kerumunan ABG sedang duduk di lapangan. Kemudian mengarah ke sekolah lalu melemparkan benda hingga mengakibatkan kobaran api.
"Sempat dikejar sama anak-anak. Satu ketangkep tapi ngakunya bukan dia yang lempar," kata Sutisna, Kamis (19/09/2013).
Belum diketahui motif ABG itu melempar batang kayu ke dalam gedung sekolah. Kasus ini kemudian dilaporkan ke Polsek Beji.
"Benar (terjadi kebakaran). Api kecil," kata Kapolsek Beji AKP Gusti Ayu Supiati.
Sutisna, penjaga sekolah mengatakan, sejumlah pemuda yang biasa berkumpul di sekitar Jalan Jawa sempat melihat kerumunan ABG sedang duduk di lapangan. Kemudian mengarah ke sekolah lalu melemparkan benda hingga mengakibatkan kobaran api.
"Sempat dikejar sama anak-anak. Satu ketangkep tapi ngakunya bukan dia yang lempar," kata Sutisna, Kamis (19/09/2013).
Belum diketahui motif ABG itu melempar batang kayu ke dalam gedung sekolah. Kasus ini kemudian dilaporkan ke Polsek Beji.
"Benar (terjadi kebakaran). Api kecil," kata Kapolsek Beji AKP Gusti Ayu Supiati.
(rsa)