Polri fokus buru penembak polisi
A
A
A
Sindonews.com - Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri), Komjen Pol Oegroseno berjanji bahwa Kepolisian Republik Indonesia (Polri) akan fokus untuk menangani kasus penembakan anggota Polri di Pondok Aren, Tanggerang Selatan beberapa waktu lalu.
Namun, Oegro masih enggan memberikan keterangan terkait dengan kelompok jaringan teroris mana Nurul Haq (28) dan Hendi Albar (30) bergabung.
"Jadi kita sudah komitmen, dari awal tidak akan terjebak pada siapa mereka. Tapi yang ingin kita ketahui yaitu bagaimana ini bisa terjadi dan siapa pelakunya," tegas Oegro di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian, Jakarta Selatan, Senin (2/9/2013).
Selain itu, Oegro juga menghimbau bahwa selama Polri menyelidiki kasus penembakan tersebut, diharapkan kepada masyarakat khususnya wartawan untuk tidak mengkait-kaitkan ke berbagai macam motif penembakan seperti teroris dan motif lainnya.
"Jadi mohon rekan-rekan jangan dikaitkan dengan satu motif saja, tapi dikaitkan dengan beberapa motif," tandas Oegro.
Namun, Oegro masih enggan memberikan keterangan terkait dengan kelompok jaringan teroris mana Nurul Haq (28) dan Hendi Albar (30) bergabung.
"Jadi kita sudah komitmen, dari awal tidak akan terjebak pada siapa mereka. Tapi yang ingin kita ketahui yaitu bagaimana ini bisa terjadi dan siapa pelakunya," tegas Oegro di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian, Jakarta Selatan, Senin (2/9/2013).
Selain itu, Oegro juga menghimbau bahwa selama Polri menyelidiki kasus penembakan tersebut, diharapkan kepada masyarakat khususnya wartawan untuk tidak mengkait-kaitkan ke berbagai macam motif penembakan seperti teroris dan motif lainnya.
"Jadi mohon rekan-rekan jangan dikaitkan dengan satu motif saja, tapi dikaitkan dengan beberapa motif," tandas Oegro.
(ysw)