Jelang pendaftaran CPNS, pemohon SKCK membludak

Jum'at, 30 Agustus 2013 - 15:26 WIB
Jelang pendaftaran CPNS, pemohon SKCK membludak
Jelang pendaftaran CPNS, pemohon SKCK membludak
A A A
Sindonews.com - Jelang pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Polresta Depok diserbu ribuan pemohon pembuat Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK). Setidaknya ratusan pemohon setiap harinya mengantre untuk membuat SKCK. Mereka rela antre sejak pukul 07.00 WIB untuk mengurus surat tersebut.

Fitirana (23) salah seorang pemohon SKCK mengatakan, dirinya sudah mengantre sejak pukul 08.00 WIB. Dirinya yang sudah bekerja di perusahaan kontraktor jalan selama sembilan bulan mengaku, berusaha mendapatkan SKCK karena ingin melamar ke Kementerian Pekerjaan Umum (Kemen PU) sesuai dengan ijazah sarjana sipil yang dia miliki.

"Ingin lah seperti orang lain, bisa bekerja mapan dan sejahtera. Kalau jadi PNS, pensiun juga dapat kan," kata Fitriana di lokasi, Jumat (30/8/2013).

Kabag Humas Polresta Depok AKP Syah Johan mengungkapkan, pemohon SKCK memang meningkat terutama dalam empat hari terakhir. Dia mengatakan, biasanya pemohon SKCK hanya sekitar 30 sampai 40 orang per hari. Namun empat hari terakhir, mereka harus emlayani 180 sampai 200 orang per hari.

"Permintaan naik karena katanya pendaftaran PNS serempak akan dilakukan pekan depan," ujar Syah Johan.

SKCK dikeluarkan oleh unit Intel Bagian Reserse Kriminal Polrestas Depok. Karena antrian peminat, petugas membatasi pendaftaran pemohon SKCK hanya pada pukul 8.00 WIB pagi sampai jam 12.00 WIB siang.

Sayangnya, petugas bagian pengetikan SKCK hanya berjumlah tiga orang. Sehingga mereka terpaksa lembur sampai jam 01.00 WIB dinihari setiap hari untuk mengetik berkas SKCK.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5555 seconds (0.1#10.140)