Polda Metro perketat penjagaan

Selasa, 13 Agustus 2013 - 12:09 WIB
Polda Metro perketat...
Polda Metro perketat penjagaan
A A A
Sindonews.com - Pasca penembakan terhadap anggota Polisi di Tangerang, Markas Kepolisian Daerah (Mapolda) Metro Jaya memperketat pintu masuk. Setiap kendaraan yang akan masuk Mapolda, harus melalui pemeriksaan ketat anggota Provost.

Seperti halnya yang terlihat Selasa (13/8/2013) pagi, pengamanan cukup ketat diberlakukan pihak Provost di depan pintu masuk kendaraan Polda Metro Jaya.

Kendaraan roda dua yang akan memasuki areal Mapolda, diperiksa dengan teliti. "Mohon jaket dan helm dilepaskan," ujar seorang petugas provost yang melakukan penjagaan.

Tak hanya itu, untuk memasuki loket parkir pun masih harus melewati balok balok penghalang yang dibuat zig zag. Balok balok tersebut dipasang sampai dengan loket untuk pembayaran tiket masuk Polda Metro.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya KombesPol Rikwanto mengungkapkan, penjagaan seperti itu memang sudah sesuai dengan prosedur yang ada.

"Sudah enam bulan diberlakukan SOP seperti itu, hanya difokuskan lagi," kata Rikwanto.

Saat disinggung apakah ini berkaitan dengan antisipasi penembakan anggota kepolisian yang berujung pada satu angggota meninggal dunia, Rikwanto pun tidak berusaha menampiknya.

"Berkaitan dengan kejadian kejadian belakangan ini," ungkapnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1573 seconds (0.1#10.140)