Polisi olah TKP untuk dalami ucapan Sigit

Selasa, 16 Juli 2013 - 15:52 WIB
Polisi olah TKP untuk dalami ucapan Sigit
Polisi olah TKP untuk dalami ucapan Sigit
A A A
Sindonews.com - Pihak kepolisian terus mendalami kasus mutilasi yang dilakukan Sigit Indra Tanaya terhadap ibu kandungnya sendiri. Polisi juga terus mencari tahu soal kebenaran ucapan Sigit soal ibunya sudah meninggal terlebih dahulu sebelum dimutilasi.

"Kemarin dari tim labfor Mabes Polri mencari beberapa bukti yang dibutuhkan. Apakah korban meninggal karena kecelakaan atau meninggal di kamar mandi atau meninggal karena dimutilasi," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya KombesPol Rikwanto kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (16/7/2013).

Dari hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), Rikwanto mengatakan, pihaknya menemukan beberapa bukti berupa ceceran darah dari ibunda Sigit.

"Ada barang bukti bercak darah dan sejumput organik serta barang-barang lain yang dibutuhkan lebih lanjut," ungkapnya.

Ceceran darah yang telah mengering itupun ditemukan dibeberapa lokasi, kata dia, antara lain di kamar mandi, lemari bufet, baskom dan semua tempat potongan tubuh diletakan pelaku. "Pokoknya semua kami telusuri," tegasnya.

Sementara itu, dia menerangkan, sampai saat ini pihaknya juga baru memeriksa enam orang saksi terkait kasus mutilasi tersebut. Mereka antara lain adalah Bambang, kakak dari pelaku serta pelaku dan juga beberapa tetangga pelaku.

"Untuk ayah dari pelaku belum bisa dilakukan pemeriksaan karena masih dalam kondisi syok," pungkasnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7190 seconds (0.1#10.140)
pixels