Sebelum lebaran, PKL Tanah Abang sudah direlokasi

Kamis, 11 Juli 2013 - 15:58 WIB
Sebelum lebaran, PKL Tanah Abang sudah direlokasi
Sebelum lebaran, PKL Tanah Abang sudah direlokasi
A A A
Sindonews.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menargetkan, sebelum lebaran seluruh Pedagang Kaki Lima (PKL) di Tanah Abang sudah direlokasi ke dalam Gedung Blok G Tanah Abang.

"PKL Tanah Abang sebelum lebaran ini harus bersih supaya orang bisa datang cari barang. Selain itu agar pedagang tidak lagi berlasan setelah lebaran sepi dan kembali menjajakan dagangnya di pinggir jalan," kata Wakil Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok saat ditemui di Balai Kota, Kamis (11/7/2013).

Ahok juga meminta para pedagang agar tidak takut melaporkan oknum penyewa lahan di Tanah Abang kepada Pemprov DKI. Terlebih, saat ini pihaknya telah menangkap tiga oknum penyewa lahan yang salah satunya Satpam gadungan.

"Kita sudah tangkap tiga orang penyewa lahan yang suka narikin retribusi, salah satunya satpam gadungan," pungkasnya.

Terkait pedagang yang sudah membayar sewa kepada oknum penyewa lahan, Ahok mengaku tidak mau ambil pusing. Apapun alasannya, para PKL ditegaskan harus segara pindah menjajajakan dagangan di pinggir jalan.

"Kalau mereka udah bayar sewa ke oknum, ya tagih dong. Kejar dong, salah sendiri kenapa mau bayar sewa sama orang nggak jelas. Pokok kita gak mau tau, mereka harus pindah ke dalam," tandasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7172 seconds (0.1#10.140)