RSUD di Tangsel mau digratiskan

Selasa, 09 Juli 2013 - 19:08 WIB
RSUD di Tangsel mau...
RSUD di Tangsel mau digratiskan
A A A
Sindonews.com - Tak mau kalah dengan Jakarta, Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) juga akanmenggratiskan biaya di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD).

"Kami memang merencanakan pelayanan rumah sakit gratis bagi masyarakat," kata Dadang E, Kepala Dinas Kesehatan Pemkot Tangsel, Selasa (9/7/2013).

Dikatakan Dadang, rencananya RSUD gratis akan diberlakukan bulan ini namun terkendala hingga rencana tersebut ditunda.

"Seharusnya Juli sudah buka, namun banyak hal yang harus kami siapkan. Agar semua optimal, jadi kami siap melaunching rumah sakit gratis pada 1 September mendatang," ujarnya.

Namun, gratisnya biaya pengobatan di Kota Tangsel dikatakan Dadang khusus untuk warga Kota Tangsel.

"Warga diluar Tangsel akan dikenakan 300 persen biaya retribusinya. Ini namanya subsidi silang. Tapi ini baru rencana ya," tuturnya kembali.

Perhitungan 300 persen biaya retribusi dikatakan Dadang misalnya untuk biaya rontgen, jika biayanya Rp30 ribu dan dinaikan 300 persen, warga diluar Kota Tangsel bisa dikenakan Rp120 ribu.

"Ini agar menyadarkan pemerintah daerah tetangga, agar melakukan langkah yang sama seperti pemerintah Kota Tangsel. Namanya juga otonomi daerah, ya harus mendahulukan warga asal kotanya," tutur Airin.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1174 seconds (0.1#10.140)