Ahok: ERI awali aturan transportasi moderen Jakarta

Jum'at, 05 Juli 2013 - 15:19 WIB
Ahok: ERI awali aturan transportasi moderen Jakarta
Ahok: ERI awali aturan transportasi moderen Jakarta
A A A
Sindonews.com - Pemprov DKI Jakarta bersama Polda Metro Jaya optimis dan tetap melanjutkan sistem Elektronik Register Identifikasi (ERI) sebelum dilaksanakannya sistem Electronic Road Pricing (ERP) atau sistem jalan berbayar.

Menurut Wakil Gubernur DKI Jakarta data-data terkait program ini akan dibereskan dan terintegrasi untuk memperlancar sistem jalan berbayar tersebut.

"Semua data itu bisa beres, agar data itu bisa terintegrasi, dalam rangka Electronic Register Pricing (ERP) dalam rangka persiapan ERI Menuju ERP," terang Basuki Tjahaja Purnama, usai melakukan pertemuan dengan Dirlantas Polda Metro Jaya di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (5/7/2013).

Politisi Gerindra ini juga menjelaskan sistem ini tetap akan berjalan terintegrasi untuk mengubah wajah pengaturan transportasi di Ibu Kota.

"Ya, semuanya terintegrasi, kita masuk ke dunia modern dan semua itu terintegrasi," jelasnya.

Sementara menurut Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Crisnanda Dwi Laksana, sistem ERI ini akan menguatkan legitimasi operasi kendaraan bermotor agar terhindar dari segala resiko di jalan raya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6409 seconds (0.1#10.140)