Kebanjiran, 371 warga Jakarta Selatan mengungsi

Kamis, 18 April 2013 - 21:19 WIB
Kebanjiran, 371 warga...
Kebanjiran, 371 warga Jakarta Selatan mengungsi
A A A
Sindonews.com - Sejak banjir besar melanda Jakarta beberapa waktu lalu, baru ini lagi warga Jakarta kebanjiran dan mengungsi dari rumah mereka. Berdasarkan data BNPB, jumlah warga Jakarta Selatan yang mengungsi sebanyak 371 jiwa, terdiri dari 104 kepala keluarga.

"Banjir terjadi di Kecamatan Mampang Prapatan, Kelurahan Pela Mampang, Kecamatan Pasanggrahan, dan Kelurahan Ulujami. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini," ujar Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho, kepada Sindonews, Kamis (18/4/2013).

Ditambahkan dia, saat ini air di Kecamatan Mampang Prapatan, dan Kelurahan Pela Mampang, berangsur surut. Sebelumnya ketinggian air sempat mencapai 40-75 centimeter. Kepada warga yang masih kebanjiran, BPBD telah menerjunkan anggota ke lapangan.

"BPBD telah terjun kelokasi untuk melakukan evakuasi. Jumlah pengungsi ada 371 jiwa. Mereka mengungsi di Gang Sasana Krida. Bantuan 300 nasi bungkus dari dinas sosial juga sudah diturunkan," terangnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, banjir kembali melanda kawasan ibu kota. Hujan deras yang terjadi selama dua hari dengan itensitas sedang ini, mengakibatkan sejumlah jalan dan wilayah perumahan di Jakarta, dan daerah penunjang ibu kota terendam.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8975 seconds (0.1#10.140)