Ahok tutup bulan dana PMI 2012

Jum'at, 22 Maret 2013 - 16:53 WIB
Ahok tutup bulan dana...
Ahok tutup bulan dana PMI 2012
A A A
Sindonews.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sore ini menutup bulan dana Palang Merah Indonesia (PMI) tahun 2012 Provinsi DKI, di Balai Agung, Balaikota DKI.

Menurut Ahok, Pemprov DKI sangat berterima kasih sekaligus mengucapkan penghargaan setinggi-tingginya kepada segenap panitia yang telah bekerja keras dan mensukseskan bulan dana PMI tahun 2012.

"Saya menyampaikan ucapan selamat dan juga penghargaan yang setinggi-tingginya kepada segenap panitia yang telah bekerja keras dan mensukseskan kegiatan bulan dana PMI tahun 2012," kata Ahok, di Balai Agung, Balai Kota DKI, Jakarta, Jumat (22/3/2013).

Selain Ahok, hadir pula dalam acara tersebut Ketua PMI Provinsi DKI Jakarta Rini Sutiyono dan segenap jajaran pengurus PMI se-DKI Jakarta.

Dalam laporannya, Ketua Panitia Bulan Dana PMI tahun 2012 Tingkat Provinsi DKI Jakarta, Wiryatmoko, menyatakan bulan dana PMI Jakarta tahun 2012 telah memperoleh dana sebesar Rp17.266.555.070 mengalami kenaikan sebesar 16,53 persen dari tahun sebelumnya, yaitu Rp14.818.152.355.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9160 seconds (0.1#10.140)