Jokowi uji coba waterway Marunda-Muara Baru

Jum'at, 15 Februari 2013 - 11:29 WIB
Jokowi uji coba waterway Marunda-Muara Baru
Jokowi uji coba waterway Marunda-Muara Baru
A A A
Sindonews.com - Moda transportasi air, waterway, di Marunda-Muara Baru, sejak kemarin sudah beroperasi. Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) rencananya hari ini akan melakukan uji coba perdana moda transportasi itu.

"Habis Jumat, ikut semua nanti di sana," ujar Jokowi kepada wartawan, di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (15/2/2013).

Kadis Perhubungan DKI Jakarta Udar Pristono menambahkan, moda transportasi ini lebih efisien dalam segi waktu tempuh. Jarak Marunda-Muara Baru kurang lebih 17 kilo meter, yang biasa ditempuh dalam waktu satu setengah jam sampai dua jam. Sedangkan dengan jalur waterway hanya ditempuh dalam waktu 30 menit.

"Moda ini sangat efisien dalam waktu tempuh, karena 17 kilo jarak Marunda I Muara Baru hanya ditempuh dalam waktu 30 menit," ujar Udar Pristono.

Dia berharap, dengan moda transportasi ini masyarakat perlahan-lahan mulai membiasakan diri dengan moda transportasi air agar kemacetan dapat perlahan-lahan berkurang, dengan adanya moda transportasi ini.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7603 seconds (0.1#10.140)