Maret, KRL Commuter Line gunakan e-ticketing
A
A
A
Sindonews.com - Setelah sistem kartu abudemen bulanan atau kartu commet diberhentikan, PT KAI Commuter Jabodetabek (PT. KCJ) mencoba inovasi baru dengan menerbitkan sistem tiket elektronik atau e-ticketing bagi pengguna KRL lintas Bogor-Jakarta Kota.
Menurut Manager Komunikasi PT KCJ Eva Chairunisa, pola ini nantinya bisa diterapkan di 24 stasiun yang terdapat di relasi perjalanan itu.
"Dalam rangka peningkatan infrastruktur dan sistem otomatisasi kontrol penumpang, pada bulan Maret 2013, program e-ticketing akan diberlakukan pada 24 stasiun lintas Bogor– Jakarta Kota," ujar Eva melalui kepada Sindonews, Rabu (13/2/2013).
Dia melanjutkan, untuk saat ini tiket elektronik tersebut baru bisa digunakan untuk KRL Commuter Line. Sementara untuk kelas ekonomi masih menggunakan tiket kertas yang selama ini digunakan.
"Untuk sementara waktu, program tersebut hanya berlaku pada perjalanan KRL Commuter Line. Sementara untuk perjalanan KRL Ekonomi masih menggunakan tiket kertas/konvensional," katanya.
Dia menerangkan, sebagai tahap ujicoba maka sistem ini baru akan digunakan untuk satu perjalanan atau single trip, untuk kedepannya akan diterapkan di seluruh lintasan Jabodetabek.
"Pada tahap pertama, penerapan e-ticketing hanya berlaku untuk jenis tiket single trip atau tiket satu kali perjalanan. Selanjutnya penerapan e-ticketing menyeluruh di lintas Jabodetabek akan dilakukan pada bulan Mei 2013," terangnya.
Ditambahkan dia, penerapan e-ticketing menggunakan sistem potong saldo untuk setiap perjalanan yang dilakukan.
Menurut Manager Komunikasi PT KCJ Eva Chairunisa, pola ini nantinya bisa diterapkan di 24 stasiun yang terdapat di relasi perjalanan itu.
"Dalam rangka peningkatan infrastruktur dan sistem otomatisasi kontrol penumpang, pada bulan Maret 2013, program e-ticketing akan diberlakukan pada 24 stasiun lintas Bogor– Jakarta Kota," ujar Eva melalui kepada Sindonews, Rabu (13/2/2013).
Dia melanjutkan, untuk saat ini tiket elektronik tersebut baru bisa digunakan untuk KRL Commuter Line. Sementara untuk kelas ekonomi masih menggunakan tiket kertas yang selama ini digunakan.
"Untuk sementara waktu, program tersebut hanya berlaku pada perjalanan KRL Commuter Line. Sementara untuk perjalanan KRL Ekonomi masih menggunakan tiket kertas/konvensional," katanya.
Dia menerangkan, sebagai tahap ujicoba maka sistem ini baru akan digunakan untuk satu perjalanan atau single trip, untuk kedepannya akan diterapkan di seluruh lintasan Jabodetabek.
"Pada tahap pertama, penerapan e-ticketing hanya berlaku untuk jenis tiket single trip atau tiket satu kali perjalanan. Selanjutnya penerapan e-ticketing menyeluruh di lintas Jabodetabek akan dilakukan pada bulan Mei 2013," terangnya.
Ditambahkan dia, penerapan e-ticketing menggunakan sistem potong saldo untuk setiap perjalanan yang dilakukan.
(san)