Banjir merendam 32 kecamatan Jakarta

Jum'at, 18 Januari 2013 - 19:13 WIB
Banjir merendam 32 kecamatan Jakarta
Banjir merendam 32 kecamatan Jakarta
A A A


Sindonews.com - Dampak banjir yang terjadi dua hari belakangan ini, sejak 15 sampai 17 Januari 2013 menyebabkan 18.018 orang harus mengungsi dari rumah mereka.

Dari Data BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana) Banjir juga merendam 910 RT, 337 RW, 74 Kelurahan dan 32 kecamatan di seluruh wilayah Jakarta dengan jumlah 97.608 kk yang terkena dampak banjir.

"Ada 97.608 KK yang terkena dampak banjir di 910 RT, 337 RW yang tersebar di 32 Kecamatan di seluruh wilayah Jakarta," ujar Sutopo Purwo Nugroho Kepala Data informasi dan Humas BNPB, Jumat (18/1/2013).

Sutopo menjelaskan, pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah menyatakan posisi tanggap darurat sampai 27 Januari 2013 untuk menghindari jatuhnya korban.

"Pemerintah DKI sudah menanggapi hal ini dengan posisi tanggap darurat hingga 27 januari agar tidak ada lagi korban," katanya.

Ia juga menginformasikan kepada masyarakat, adanya Posko penanggulangan banjir yang didirikan di Ruang Pola Balaikota Jakarta. Sementara, posko lainnya didirikan di Kementerian Pekerjaan Umum, Jakarta Selatan.

Segala informasi mengenai banjir dan permintaan evakuasi dapat melalui saluran telepon 164 atau www.jakartatangguh.org.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5640 seconds (0.1#10.140)