Diduga kosleting listrik, Gardu GITET PLN meledak

Kamis, 17 Januari 2013 - 00:33 WIB
Diduga kosleting listrik,...
Diduga kosleting listrik, Gardu GITET PLN meledak
A A A
Sindonews.com – Warga Cililitan, Kramatjati, Jakarta Timur, tadi malam dikagetkan dengan suara ledakan yang besar. Rupanya, sebuah gardu Induk Tegangan Ekstra Tinggi(GITET) PLN Termal Jawa-Bali yang berada di Cililitan terbakar.

Berdasarkan informasi di lokasi kebakaran, kobaran api yang membakar gardu PLN sempat mengelaurkan suara ledakan. Warga sekitar yang mendengar ledakan segera mendatangi asal ledakan.

Warga terperanjat kaget, ketika mengetahui gardu listrik tersebut sudah dalam kondisi terbakar. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Namun, akibat ledakan tersebut sejumlah wilayah di daerah Jakarta Timur dan Selatan mengalami pemadam listrik.

Hingga saat ini, petugas Sudin Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Damkar dan PB) Jakarta Timur mengerahkan sekitar 15 unit mobil pemadam kebakaran.

Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui secara pasti mengenai penyebab terjadinya ledakan. Namun, dugaan sementara kebakaran itu disebabkan oleh korsleting listrik.

Menurut Mulyanto petugas piket Sudin Damkar dan PB Jakarta Timur, sebelum terbakar, gardu milik PLN tersebut sempat meledak sebanyak tiga kali.

"Kami belum bisa pastikan penyebabnya. Karena kami juga masih fokus pada fase pendinginan," katanya, Kamis (17/1/2013).
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1130 seconds (0.1#10.140)