Penyempitan kali salah satu penyebab banjir di Pisangan Baru

Kamis, 10 Januari 2013 - 17:08 WIB
Penyempitan kali salah...
Penyempitan kali salah satu penyebab banjir di Pisangan Baru
A A A
Sindonews.com – Penyempitan kali salah satu penyebab Pisangan Baru, Matraman menjadi langganan banjir dimusim penghujan. Hal itu diungkapkan Walikota Jakarta Timur H.R. Krisdianto.

Menurutnya, saluran air mengecil dikarenakan adanya bangunan liar yang hampir menutup saluran air.

“Solusinya tentu saja melakukan normalisasi kali. Namun, aka nada pembongkaran pemukiman warga yang tinggal di bantaran kali,” kata Walikota Jakarta Timur H.R. Krisdianto, Kamis (10/1/2013).

Dalam kesempatan itu, Walikota juga mengajak kepada masyarakat Jakarta Timur, untuk tidak membuang sampah sembarangan dan menjaga kebersihan di lingkungannya masing-masing.

“Saya ingin mengajak warga Jakarta Timur, untuk kembali menggiatkan gotongroyong, membersihkan sampah di lingkungannya dan di kolong jembatan,” katanya.

Menanggapi waktu normalisasi kali, Walikota mengtakan, akan melakukan kordinasi terlebih dahulu dengan instansi terkait dalam hal ini Sudin PU dan air. Karena, instansi tersbeut yang pahan dengan permasalahan yang terjadi di Pisangan Baru.

“Saya akan segera melakukan kordinasi dengan Sudin PU dan air, untuk menyelesaikan permasalahan ini,” katanya.

(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1308 seconds (0.1#10.140)