Warga Jepang jadi korban pencurian ban bocor

Senin, 07 Januari 2013 - 23:48 WIB
Warga Jepang jadi korban...
Warga Jepang jadi korban pencurian ban bocor
A A A
Sindonews.com – Aksi pencurian dengan modus kempes ban kembali terjadi, kali ini korbanya seorang warga Jepang Kazunori Hirose (34), saat melintas di depan Taman Makam Pahlawan Bulak Kapal, Bekasi Timur, Kota Bekasi.

Akibat dari peristiwa ini. Korban yang bekerja sebagai enginering di sebuah pabrik di Kawasan Industri Kabupaten Bekasi ini mengalami kerugian tas berisi uang senilai Rp1 juta, Laptop, beberapa HP dibawa kabur pelaku. Kerugian diperkirakan mencapai hingga Rp30 juta.

Salah satu saksi mata Romi Yuliansyah (30) mengatakan, peristiwa itu bermula ketika korban bersama dirinya membawa mobil jenis Toyota Avanza T 1650 DK dari arah Kabupaten Bekasi keluar tol Bekasi Timur.

“Saya yang nyetir, mister Kazunori Hiro berada di jok belakang,” katanya di Polresta Bekasi Kota, Senin (7/1/2013).

Ditengah perjalanan, kendaraan yang ditumpanginya dipepet oleh pengendara sepeda motor. Pengendara sepeda motor jenis Honda Beat itu sempat melihat ke dalam mobil, yang disampingnya ada Kazunori Hirose.

“Pelaku mepet mobil, dia ngintip ke dalam mobil. Saya sempat curiga waktu itu,” ungkapnya.

Berselang beberapa menit kemudian, kendaraan yang ditumpanginya ternyata mengalami kempes ban di bagian samping kiri belakang dan langsung menepikan kendaraannya untuk mengganti ban yang bocor itu.

“Ban kena paku yang terbuat dari payung, saya dan mister turun dan membongkar ban,” ujarnya.

Tanpa disangka, ketika sibuk mengganti ban itu, pelaku kemudian beraksi. Tas milik korban yang ditaruh di jok belakang samping kanan diambil pelaku yang diduga menggunakan sepeda motor.

“Kami tidak lihat, tas sudah tidak ada. Pelaku ngambilnya dari pintu bagian kanan, sementara kami bongkar ban samping kiri,” jelasnya.

Atas kejadian ini, korban kemudian melapor ke Polresta Bekasi Kota, guna pengungkapan kasus. Polisi menyita paku payung yang mengenai ban milik korban untuk penyelidikan. Petugas identifikasi juga sudah mengambil sidik jari pelaku di bagian pintu kanan belakang.

Kasat Reskrim Polresta Bekasi Kota Kompol Taufik Hidayat mengatakan, pihaknya sudah menerima laporan korban. Saat ini, korban menjalani pemeriksaan di Unit Kamneg Sat Reskrim Polresta Bekasi Kota.
“Korban sedang kita minta keteranganya, para pelaku masih kita kejar,” katanya.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6259 seconds (0.1#10.140)