Perbaikan rel di Cilebut butuh waktu sebulan

Jum'at, 23 November 2012 - 10:57 WIB
Perbaikan rel di Cilebut butuh waktu sebulan
Perbaikan rel di Cilebut butuh waktu sebulan
A A A
Sindonews.com - Rel kereta api yang rusak akibat tanah longsor di Desa Cilebut, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, diperkirakan membutuhkan waktu penanganan selama satu bulan.

Hal itu dikatakan Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho dalam rilisnya, Jumat (23/11/2012).

"Menurut PT KAI, diperkirakan satu bulan akan bisa diperbaiki. Kini PT KAI dan TNI sedang berupaya memperbaiki rel yang rusak tersebut" jelas Sutopo.

Menurut Sutopo, selain kondisi rel rusak, tercatat 22 rumah rusak. 18 rumah diantaranya rusak berat akibat terkubur tanah.

"25 Kepala Keluarga, 96 jiwa. Semuanya sudah diungsikan," jelasnya.

Kini Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), lanjut Sutopo, sedang berkoordinasi dengan pihak terkait dengan melakukan penanganan darurat seperti mendirikan tenda dan memberikan bantuan logistik untuk para korban pengungsi.

"Kalau rencana relokasi rumah warga, baru akan dirapatkan pekan depan antara pihak PT KAI dengan pihak Pemda dan pemangku kepentingan lainnya," tutupnya.

Sebelumnya, Rabu 21 November 2012, sekira pukul 18.00 WIB, hujan deras mengakibatkan longsor di Desa Cilebut, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Longsoran tersebut mengenai rumah yang ada di pinggir rel kereta api.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7601 seconds (0.1#10.140)