Perludem desak Panwaslu periksa dana kampanye

Selasa, 26 Juni 2012 - 18:59 WIB
Perludem desak Panwaslu periksa dana kampanye
Perludem desak Panwaslu periksa dana kampanye
A A A
Sindonews.com - Direktur Eksekutif Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) Titi Anggraini mendesak Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) melakukan mengecek laporan awal dana kampanye pasangan calon Gubernur (Cagub) dan calon wakil Gubernur (Cawagub) DKI Jakarta 2012.

"Panwaslu harus menilai dana kampanye yang terukur dan berintegritas. Apakah betul laporan awal semua itu semua sumber dana itu legal," ujarnya kepada wartawan di kantor Panwaslu DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Selasa (26/6/2012).

Dikatakannya, belanja pengeluaran pun harus dilaporkan dengan benar. "Waspadai adanya belanja dana kampanye yang ditutupi pasangan calon," terangnya.

Oleh karena itu, dia berharap kepada Panwaslu untuk segera mendapatkan salinan dana kampanye, sekaligus membuka diri atau membeberkan dana kampanye itu kepada publik dan segera mengawasi sumber dana kampanye tersebut.

"Apakah memang sesuai dan legal dalam perolehan dan pembelanjaan? Kalau memang semuanya legal, kenapa harus ditutupi. Saya rasa ini juga bukan hanya tanggung jawab Panwaslu, tapi juga KPK harus tanggung jawab," imbuhnya. (san)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6131 seconds (0.1#10.140)
pixels