Co-pilot Fokker sedang tambah jam terbang
A
A
A
Sindonews.com - Pesawat Fokker-27 A 2708 milik TNI AU yang jatuh di kawasan Komplek TNI AU Rajawali Halim Perdanakusuma siang tadi, dalam rangka latihan dan menambah jam terbang para co pilot.
Dalam pesawat yang take off dari Bandara Halim Perdanakusuma itu terdapat beberapa siswa penerbang, instruktur penerbang, dan dua pilot yang ingin menambah jam terbang, yakni Kapten Pnb Saroni dan Kapten Pnb Paulus.
Menurut sumber informasi yang bisa dipercaya dari TNI AU, latihan itu merupakan latihan rutin area SQ/Skuadro 2 Halim Perdanakusuma. Dengan wilayah terbang wilayah Jakarta.
"Jadi itu latihan rutin area nambah keterampilan dan jam terbang," tukas sumber Sindonews di Kompleks Rajawali yang enggan disebut namanya, Kamis (21/6/2012).
Seperti diketahui pukul 14.40 WIB pesawat Fokker F-27 itu jatuh di kawasan komplek Rajawali Jalan Branjangan. Pesawat membawa 7 awak terdiri dari pilot dan copilot serta teknisi pesawat. Kabarnya, sang pilot Mayor Pnb Hery tewas.(lin)
Dalam pesawat yang take off dari Bandara Halim Perdanakusuma itu terdapat beberapa siswa penerbang, instruktur penerbang, dan dua pilot yang ingin menambah jam terbang, yakni Kapten Pnb Saroni dan Kapten Pnb Paulus.
Menurut sumber informasi yang bisa dipercaya dari TNI AU, latihan itu merupakan latihan rutin area SQ/Skuadro 2 Halim Perdanakusuma. Dengan wilayah terbang wilayah Jakarta.
"Jadi itu latihan rutin area nambah keterampilan dan jam terbang," tukas sumber Sindonews di Kompleks Rajawali yang enggan disebut namanya, Kamis (21/6/2012).
Seperti diketahui pukul 14.40 WIB pesawat Fokker F-27 itu jatuh di kawasan komplek Rajawali Jalan Branjangan. Pesawat membawa 7 awak terdiri dari pilot dan copilot serta teknisi pesawat. Kabarnya, sang pilot Mayor Pnb Hery tewas.(lin)
()