Pelempar molotov ke SCTV diduga pria stres

Senin, 18 Juni 2012 - 14:29 WIB
Pelempar molotov ke SCTV diduga pria stres
Pelempar molotov ke SCTV diduga pria stres
A A A
Sindonews.com - Aparat kepolisian berhasil menangkap satu orang tersangka pelemparan bom molotov di lobby Gedung SCTV pada Sabtu 16 Juni 2012 lalu. Pelaku diketahui bernama Budianto, pria pengangguran yang diduga mengalami gangguan kejiwaan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto mengatakan, kepada petugas pelaku pengaku kesal dan sakit hati dengan perusahaan televisi swasta tersebut. Karena tidak diterima bekerja di perusahaan tersebut. Pelaku juga mengaku kehilangan handphone saat berada di perusahaan itu.

"keterangan tersangka masih didalami oleh petugas. Tersangka diduga mengalami kelainan jiwa, karena dalam pemeriksaan, keterangan tersangka sering berubah-ubah," ujar Rikwanto, kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Senin (18/6/2012).

Ditambahkan dia, penyidik berencana memanggil seorang psikolog untuk memeriksa tersangka. "Minggu ini kami akan cari siapa psikolognya," terangnya.

Seperti diberitakan, Budianto melempar lobby gedung SCTV dengan botol bening berisi bensin diduga bom molotov. Dari tangan tersangka dan berdasarkan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), petugas berhasil menyita HP Esia, KTP, dan pecahan botol bening berbau bensin.

"Botol berisi bensin itu dicuri dari pedagang bensin pinggir jalan, sebelum dia naik bus," tukas Rikwanto. (san)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9629 seconds (0.1#10.140)