Jokowi tak peduli hasil survei

Sabtu, 26 Mei 2012 - 18:21 WIB
Jokowi tak peduli hasil survei
Jokowi tak peduli hasil survei
A A A
Sindonews.com - Lembaga survei Indobarometer merilis pasangan Joko Widodo-Basuki Tjahya Purnama menempati peringkat kedua setelah pasangan incumbent Fauzi Bowo. Tapi cagub yang di usung PDI Perjuangan dan Gerindra itu optimistis dalam waktu dekat namanya akan melejit menjadi Nomor 1.

"Ya sebentar lagi nomor satu, semua hasil survei jadi pertimbangan, untuk koreksi dan evaluasi, mana kerja harus diperbaiki mana kerja yang dikoreksi," tutur Jokowi di Kemayoran, Jakarta pusat, minggu (26/5/2012).

Jokowi tidak peduli jika hasil survei kalah 30 persen dari pasangan Fauzi Bowo, pasalnya itu sangat berbeda dengan hasil survei internal tim suksesnya. "Ya, kalau dari survei kita sendiri ya beda enggak seperti itu, enggak bisa saya sebutkan. Itu kan strategi tim pemenangan," ucapnya.

Kendati begitu Jokowi semakin merasa percaya diri untuk maju sebagai calon Gubernur DKI Jakarta. "Dari dulu kita percaya diri," tukasnya.(azh)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6124 seconds (0.1#10.140)