Struktur gigi masih lengkap, janazah mudah diidentifikasi

Rabu, 16 Mei 2012 - 15:28 WIB
Struktur gigi masih...
Struktur gigi masih lengkap, janazah mudah diidentifikasi
A A A
Sindonews.com - Satu jenazah korban Sukhoi Superjet 100 yang berhasil diidentifikasi oleh Tim Disaster Victim Identification (DVI) Mabes Polri sebenarnya ketika diserahkan Tim SAR kondisi tubunya tak utuh.

Tapi karena bagian struktur gigi jenazah itu masih utuh, ditambah data antemortem dari pihak keluarga cukup lengkap maka identifikasi lebih mudah diselesaikan.

"Tubuh jenazah yang teridentifkasi ini dari gigi geligi. Kebetulan masih utuh struktur giginya. Jadi bisa kita katakan satu korban tersebut telah teridentifikasi," jelas Kepala Rumah Sakit Polri Sukanto Kramatjati Jakarta Timur Brigjen Pol Agus Prayitno Rabu (16/5/2012).

Sementara itu, Direktur Eksekutif DVI Kombes Pol Anton Castilani menambahkan, meski telah teridentifikasi jenazah itu belum diserahkan kepada pihak keluarga.

Pihaknya juga belum bisa menginformasikan siapa jenazah tersebut. Anton berharap untuk keluarga korban yang lain agar tetap bersabar. "DVI terus melakukan identifikasi terhadap korban yang sudah diserahkan ke RS Polri ini," ujarnya.(lin)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0747 seconds (0.1#10.140)