Tim SAR fokus pada evakuasi korban

Minggu, 13 Mei 2012 - 10:57 WIB
Tim SAR fokus pada evakuasi...
Tim SAR fokus pada evakuasi korban
A A A
Sindonews.com - Tim Search and Resque (SAR) Gabungan menegaskan tetap fokus pada evakuasi jenazah korban pesawat Sukhoi Superjet 100. Hal ini menyusul tindakan Tim SAR Rusia yang ingin mengevakuasi serpihan pesawat.

Danrem 061 A M Putranto menuturkan bahwa tim SAR gabungan memprioritaskan evakuasi korban kecelakaan pesawat Sukhoi Supeerjet-100 di Gunung Salak Bogor, ketimbang serpihan pesawat Rusia tersebut.

"Kita sudah menginjak hari kelima, dan saya nyatakan cukup luar biasa, hasilnya cukup bagus, dan prioritas utama bagi kami bekerja adalah evakuasi korban," ujarnya kepada wartawan di lokasi helipad Pasir Pogor, Desa Cipelang, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, Minggu (13/5/2012).

Saat ini, kata dia, pihaknya masih menunggu situasi laporan tim SAR yang ada di lokasi kecelakaan pesawat Sukhoi Superjet-100 di Gunung Salak Bogor.

"Saat ini kami masih menunggu situasi di atas cukup cerah namun angin cukup kencang sehingga helikopter belum bisa kita berangkatkan, karena faktor keamanan," ungkapnya.

Sebelumnya, pada pukul 07.19 WIB tadi, ada dua kantong mayat telah dikirim ke Jakarta dan akan diidentifiksi di Rumah Sakit Polri Sukanto, Jakarta Timur.(azh)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0329 seconds (0.1#10.140)