PKS : Tak harus jaring artis

Jum'at, 04 Mei 2012 - 10:04 WIB
PKS : Tak harus jaring artis
PKS : Tak harus jaring artis
A A A
Sindonews.com – Keinginan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk menggandeng artis menuju Pemilihan Gubernur Jawa Barat menjadi pasangan calon incumbent Ahmad Heryawan sejak awal begitu kuat. Kemungkinan paling kuat PKS ingin membentuk koalisi merah putih bersama Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang akan mencalonkan artis dan politisi Rieke ‘Oneng’ Diah Pitaloka.

Namun hal itu dibantah oleh Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) PKS Jawa Barat Prihandoko. Menurutnya, keinginan menggandeng artis itu hanya sebagai alternatif saja.

“Salah satu alternatif saja itu, enggak harus, saya ketua MPW disana, saya termasuk orang yang tidak terlalu menginginkan artis,” ujarnya kepada wartawan, Jumat (04/05/12).

Prihandoko menambahkan PKS tetap yakin dan percaya diri Ahmad Heryawan akan menang kembali di Pilgub Jabar meski tidak menggandeng artis. Prihandoko menambahkan calon yang akan mendampingi Ahmad Heryawan diharapkan mampu bekerja sama dan juga mendulang suara.

“Jangan kita berpegang opini, tanpa itu seolah – olah tak menang, intinya bisa bekerja sama dengan baik, dan bisa menambah perolehan suara, dan ini kan enggak harus artis,” tuturnya.

Prihandoko juga meyakini Ahmad Heryawan sudah populer di Jawa Barat meski tidak menggandeng artis. “Ahmad Heryawan ini banyak prestasinya, popularitasnya, masyarakat juga semakin tahu, dan bisa merasakan, saya merasa Ahmad Heryawan bisa bawa dirinya, tinggal tambahan suara dari wakilnya,” tandasnya.

Sebelumnya Tim Sukses Ahmad Heryawan Imam Budi Hartono mengatakan PKS berkeinginan kuat untuk menggandeng artis di Pemilihan Gubernur Jawa Barat Februari 2013 mendatang. Sejumlah nama bahkan disebut seperti Rieke’Oneng’ Diah Pitaloka, Rachel Maryam, hingga Primus Yustisio. (wbs)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8914 seconds (0.1#10.140)