Demo buruh dihibur konser Slank
A
A
A
Sindonews.com - Aksi ribuan buruh yang bergerak dari Bundaran Hotel Indonesia (patung selamat datang) sebagian menuju Gelora Bung Karno (GBK). Dalam menyampaikan aspirasinya, para buruh di GBK ini dihibur panggung kesenian.
Berdasarkan pantauan Sindonews di lokasi, para buruh terlihat antusias. Mereka berderet rapi memasuki GBK satu-persatu layaknya akan menyaksikan konser.
Kepada wartawan Sekretaris Umum Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (SFPMI), Muhidin mengatakan ada tiga isu yang akan didengungkan dalam orasinya nanti.
"Pertama, sejauh ini upah kita jauh dari kebutuhan karenanya saya meminta kepada pemerintah agar menaikan upah buruh. Kedua, revisi kebijakan mengenai kebutuhan hidup layak. Dan ketiga, hapuskan sistem kerja outsourcing untuk buruh," ujarnya ketika ditemui di GBK Selasa (1/4/2012).
Dia berharap pemerintah bisa memenuhi apa yang menjadi tuntutan para buruh itu. Pihaknya mengncam, akan turun ke jalan lagi jika tuntutannya in tak dikabulkan.
Sementara itu panggung gembira di GBK tengah berlangsung, bintang tamu yang dihadirkan grup band Slank dan penyanyi asal Papua Edo Kondolangit.
Kedatangan grup band Slank disambut meriah para buruh yang hadir. Seketika itu juga, mereka pun langsung mengibarkan bendera dari kelompoknya masing-masing.(lin)
Berdasarkan pantauan Sindonews di lokasi, para buruh terlihat antusias. Mereka berderet rapi memasuki GBK satu-persatu layaknya akan menyaksikan konser.
Kepada wartawan Sekretaris Umum Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (SFPMI), Muhidin mengatakan ada tiga isu yang akan didengungkan dalam orasinya nanti.
"Pertama, sejauh ini upah kita jauh dari kebutuhan karenanya saya meminta kepada pemerintah agar menaikan upah buruh. Kedua, revisi kebijakan mengenai kebutuhan hidup layak. Dan ketiga, hapuskan sistem kerja outsourcing untuk buruh," ujarnya ketika ditemui di GBK Selasa (1/4/2012).
Dia berharap pemerintah bisa memenuhi apa yang menjadi tuntutan para buruh itu. Pihaknya mengncam, akan turun ke jalan lagi jika tuntutannya in tak dikabulkan.
Sementara itu panggung gembira di GBK tengah berlangsung, bintang tamu yang dihadirkan grup band Slank dan penyanyi asal Papua Edo Kondolangit.
Kedatangan grup band Slank disambut meriah para buruh yang hadir. Seketika itu juga, mereka pun langsung mengibarkan bendera dari kelompoknya masing-masing.(lin)
()