Rawan manipulasi data, Didik ingatkan KPU

Jum'at, 13 April 2012 - 20:40 WIB
Rawan manipulasi data, Didik ingatkan KPU
Rawan manipulasi data, Didik ingatkan KPU
A A A
Sindonews.com - Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta diindikasikan rawan kecurangan. Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta dingatkan untuk tidak melakukan manipulasi data.

Salah seorang bakal calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Didik J Rachbini mengingatkan kepada pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta agar tak melakukan kecurangan atau manipulasi Daftar Pemilih Sementara (DPS) maupun Data Pemilih Tetap (DPT).

"Jangan sekali-kali KPU DKI bermain dengan urusan teknis," ujar Didik kepada wartawan dalam acara 'Kongkow' bareng Bang Didik Rachbini (Cawagub DKI) di Paparon Pizza apartemen Park Royal Tower 1, Jalan Gatot Subroto, Jumat (13/4/2012).

Didik menegaskan KPU DKI Jakarta harus bekerja profesional dalam hal DPS maupun Daftar Pemilih Tetap (DPT). "Sehingga peluang curang bisa dihindari. Segala kemungkinan kecurangan harus ditutup," tuturnya.

Karena, lanjut dia, keberhasilan kinerja KPU DKI merupakan kesuksesan pemerintah dalam menjalani birokrasi. Untuk teknisnya, sambung dia, diperlukan keberanian pihak KPU DKI dalam transparansi dalam segala hal.

"Semua tergantung dari masalah teknis. KPU DKI Jakarta yang harus berani melakukan sikap transparansi terhadap semua hal yang menyangkut tentang vertifikasi bakal calon Gubenur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta," imbuhnya.

Oleh karena itu, ia berharap Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta periode 2012-2017 ini bisa berjalan lancar dan sukses.(azh)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5644 seconds (0.1#10.140)