Cawagub Nachrowi setuju kenaikan BBM

Kamis, 29 Maret 2012 - 15:03 WIB
Cawagub Nachrowi setuju...
Cawagub Nachrowi setuju kenaikan BBM
A A A
Sindonews.com - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Nachrowi Ramli memiliki sikap yang berbeda dengan sebagian kalangan yang menentang rencana Pemerintah untuk menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi.

Politikus Partai Demokrat ini dengan gamblang menyatakan setuju dengan kebijakan Pemerintah itu. Temtu saja sikap ini bertolak belakang dengan calon Wakil Gubernur lainnya dari jalur independen, Biem Benyamin.

"Karena untuk mengamankan perekonomian nasional dan kedepan kita mampu bersaing dengan negara lain, maka saya setuju," ujarnya yang berpasangan dengan incumbent Fauzi Bowo ini kepada Sindonews melalui pesan singkatnya, Kamis (29/3/2012).

Meski setuju dengan kebijakan Pemerintah itu, dia berharap Pemerintah mau mempertimbangkan protes sebagian besar kalangan yang menolak rencana kenaikan harga BBM itu sebagai masukan.

Selain itu, lanjut Nachrowi, berbagai kelompok masyarakat yang melakukan aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM juga bisa tertib dan santun. "Hindari anarkis dan perusakan-perusakan," tuturnya.

Dia juga mengimbau, para pengunjuk rasa bisa menyuarakan aspirasinya tanpa ada pihak ketiga yang memanfaatkan aksi unjuk rasa tersebut. "Amankan pihak masing-masing, agar tidak ditunggangi oleh pihak ketiga, yang tidak bertanggung jawab," pungkasnya.
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1800 seconds (0.1#10.140)