Ruas jalan Tangerang krodit

Senin, 19 Maret 2012 - 17:15 WIB
Ruas jalan Tangerang krodit
Ruas jalan Tangerang krodit
A A A
Sindonews.com - Demo ratusan buruh menolak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di Tangerang masih terus berlangsung. Setelah sempat berkonvoi, para buruh sedianya akan menggelar aksinya di depan Kantor Wali Kota Tangerang.

Namun, kondisi jalan menjadi krodit, lantaran di satu ruas jalan yang sama, ratusan buruh bertemu dengan rombongan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) yang sedang berpawai.

Dua rombongan dengan berbeda tujuan itu sama-sama menuju Jalan TMP Taruna, sehingga kesemrawutan pun terjadi.

Buruh tak perduli ada rombongan itu, mereka tetap memaksa masuk kedalam Gedung Puspemkot Tangerang. Dari pantauan di lapangan sebagian buruh meletakan kendaraannya di lapangan Banteng tak jauh dari gedung pemerintahan itu.

Selanjutnya mereka akan berjalan mendatangi kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang dan Kantor Wali Kota untuk meminta dukungan menolak kenaikan harga BBM.(lin)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6110 seconds (0.1#10.140)