Tujuh saksi perampokan toko emas diperiksa

Sabtu, 25 Februari 2012 - 13:52 WIB
Tujuh saksi perampokan toko emas diperiksa
Tujuh saksi perampokan toko emas diperiksa
A A A
Sindonews.com - Empat toko emas di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan disatroni kawanan rampok, Jumat 24 Februari 2012 kemarin. Hingga kini, polisi baru meminta keterangan tujuh orang saksi, satu di antaranya sopir yang mobilnya dibajak untuk melarikan diri.

"Sudah tujuh orang yang diperiksa, kapasitasnya sebagai saksi. Para saksi ini terdiri dari empat pemilik toko, dua karyawan toko dan seorang sopir. Terkait isi keterangannya, tidak dapat kami beritahu guna pengembangan," terang Kapolsek Ciputat, Kompol Alip, Sabtu (25/2/2012).

Sopir yang ikut diperiksa adalah pengemudi angkot D-12 jurusan Ciputat-BSD yang dipakai tiga dari delapan pelaku untuk melarikan diri. Akibat peristiwa itu, korban mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah.

"Saat ini kami masih memeriksa proyektil dan selongsong peluru yang ada di lokasi ke laboratorium untuk dicocokkan dengan jenis senjata yang digunakan oleh para pelaku," tambahnya.

Seperti diketahui, empat toko emas lantai dasar Blok AK PD Pasar Jaya Ciputat dirampok delapan perampok bersenjata. Beberapa toko yang dirampok adalah Toko Sinar Abadi, Toko Subur Jaya, Toko Ciputat Jaya.

Dari TKP, petugas menyita barang bukti dua unit sepeda motor, palu yang digunakan untuk memecahkan etalase, dua proyektil peluru, satu selongsong peluru, dan pecahan kaca etalase. (san)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5890 seconds (0.1#10.140)