Akhirnya api di Pasar Boplo padam

Selasa, 31 Januari 2012 - 22:04 WIB
Akhirnya api di Pasar...
Akhirnya api di Pasar Boplo padam
A A A
Sindonews.com - Setelah sekira tiga jam, akhirnya api yang membakar beberapa bangunan di sekitar Pasar Boplo, Menteng, Jakarta Pusat telah berhasil dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran.

Petugas berhasil menaklukkan si jago merah sekira pukul 10.00 WIB, Selasa (31/1/2012).

Api baru berhasil ditaklukkan setelah petugas pemadam kebakaran mendapatkan bantuan dari unit pemadam kebakaran Jakarta Timur. Setidaknya 27 unit mobil pemadam kebakaran berada di lokasi.

Pantauan di lokasi, petugas sedang melakukan pendinginan untuk memadamkan bara-bara api. Di saat pendinginan, suasana sempat dikejutkan dengan meledaknya satu tabung gas yang berada di salah satu toko.

Data yang dihimpun dari lokasi menyebutkan, si jago merah meludeskan empat rumah, dan empat toko (sebelumnya disebut delapan). Sejauh ini pemilik kedelapan bangunan belum diketahui keberadaannya.

Salah seorang pemilik Toko Nuri Kopi yang ludes terbakar, A Lun, belum dapat menaksir kerugian yang dideritanya. Dia hanya menyebutkan, semua barang dagangan yang berada di dalam tokonya tidak adanya yang bisa diselamatkan.

Salah seorang anak buahnya yang diminta menjaga tokonya tidak dapat menyelamatkan barang-barang berharga di tokonya. Anak buahnya yang nyaris terjebak di dalam toko, hanya bisa menyelamatkan nyawa saja. Semua barang dagangan, dan surat-surat berharga yang tersimpan di dalam toko ludes terbakar.
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7936 seconds (0.1#10.140)