Banjir, tol Jakarta-Merak dialihkan
A
A
A
Sindonews.com - Banjir yang melanda jalan tol Jakarta-Merak masih belum surut. Pihak PT Marga Mandala Sakti, selaku pengelola jalan tol mengalihkan jalur kendaraan sebagai alternatif untuk mengurangi antrean kendaraan yang mengarah ke Serang, Banten. Namun jalan alternatif yang dipilih itu juga lumpuh total akibat antrean mobil.
"Jalan alternatif satu-satunya yang ditawarkan hanya Jalan Serang Timur pas keluar tol Balaraja. Itu pun, tidak bisa dilalui mobil. Saat ini antrean kendaraan masih panjang," ujar Rama, salah seorang pengendara mobil yang terjebak macet sejak empat jam lalu, kepada Sindonews, Minggu (15/1/2012).
Ditambahkan dia, banjir masih setinggi sekira 1,2 meter terjadi di KM 30-50. Pintu tol Balaraja juga sudah ditutup sejak pagi dan jalan sudah dialihkan. Tidak adanya jalan alternatif lain, membuat banyak pengendara terperangkap kemacetan panjang.
Hal senada diungkapkan Sri Suciati, pengguna jalan lainnya. Sri mengaku ingin berangkat ke rumah saudaranya di Serang, Banten. Dirinya berangkat dari Jakarta menuju Serang sekira sejak pukul 08.00 WIB. Sampai saat ini, dia bersama keluarga yang lain, baru keluar pintu tol Balaraja.
"Tidak ada jalan keluar lain. Pintu tol Balaraja sudah ditutup sejak pagi sekira pukul 06.00 WIB, karena banjir Sungai Ciujung. Saya sudah di sini sejak empat jam lalu, tapi belum bisa ke mana-mana," terangnya.
Hingga saat ini, pihak PT Marga Mandala Sakti, masih belum ada yang bisa dimintai keterangan terkait banjirnya jalan tol. (san)
"Jalan alternatif satu-satunya yang ditawarkan hanya Jalan Serang Timur pas keluar tol Balaraja. Itu pun, tidak bisa dilalui mobil. Saat ini antrean kendaraan masih panjang," ujar Rama, salah seorang pengendara mobil yang terjebak macet sejak empat jam lalu, kepada Sindonews, Minggu (15/1/2012).
Ditambahkan dia, banjir masih setinggi sekira 1,2 meter terjadi di KM 30-50. Pintu tol Balaraja juga sudah ditutup sejak pagi dan jalan sudah dialihkan. Tidak adanya jalan alternatif lain, membuat banyak pengendara terperangkap kemacetan panjang.
Hal senada diungkapkan Sri Suciati, pengguna jalan lainnya. Sri mengaku ingin berangkat ke rumah saudaranya di Serang, Banten. Dirinya berangkat dari Jakarta menuju Serang sekira sejak pukul 08.00 WIB. Sampai saat ini, dia bersama keluarga yang lain, baru keluar pintu tol Balaraja.
"Tidak ada jalan keluar lain. Pintu tol Balaraja sudah ditutup sejak pagi sekira pukul 06.00 WIB, karena banjir Sungai Ciujung. Saya sudah di sini sejak empat jam lalu, tapi belum bisa ke mana-mana," terangnya.
Hingga saat ini, pihak PT Marga Mandala Sakti, masih belum ada yang bisa dimintai keterangan terkait banjirnya jalan tol. (san)
()