Perampokan minimarket marak, Operasi Kilat Jaya digiatkan

Rabu, 11 Januari 2012 - 15:23 WIB
Perampokan minimarket marak, Operasi Kilat Jaya digiatkan
Perampokan minimarket marak, Operasi Kilat Jaya digiatkan
A A A
Sindonews.com - Seluruh personel dari polsek dan polres akan dilibatkan dalam Operasi Kilat Jaya yang digelar Polda Metro Jaya. Operasi ini dilaksanakan, guna mengantisipasi aksi kejahatan jalanan yang marak terjadi.

Sasaran operasi ini adalah kejahatan jalanan seperti pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Operasi ini juga menyasar minimarket yang kerap jadi sasaran perampokan.

"Terkait minimarket itu juga menjadi perhatian, meski tidak spesifik operasi ini diarahkan ke sana. Tapi, perampokan minimarket juga salah satu cakupannya," ujar Kepala Biro Operasi Polda Metro Jaya Komisaris Besar Agung Budi Maryoto, di Mapolda Metro Jaya, Rabu (11/1/2012).

Dia mengatakan, operasi ini akan ditingkatkan pada malam hari. Berbagai kesatuan, baik dari satuan lalu lintas hingga reserse intel akan terlibat dalam operasi ini. "Jadi setiap malam dengan operasi ini, polsek dan polres akan melakukan kegiatan (pengamanan wilayah)," tukasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, perampokan minimarket kerap terjadi di berbagai wilayah. Terakhir terjadi pada Selasa 10 Januari 2012 di Jombang, Pondok Aren, Tangerang. Dalam perampokan ini, pelaku berhasil menggasak uang belasan juta rupiah beserta beberapa barang seperti rokok dan susu bubuk.

Aksi serupa juga terjadi di minimarket sekitar wilayah Jakarta, seperti di wilayah Ciputat, Menteng dan Kebon Sirih, dan Pulo Gadung. Selain itu, perampokan di minimarket juga terjadi di wilayah Bekasi dan Depok. Minimarket yang menjadi sasaran biasanya yang buka 24 jam.
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6539 seconds (0.1#10.140)