Korsleting Listrik, 51 Bangunan Terbakar di Taman Sari
A
A
A
JAKARTA - Sebanyak 51 bangunan di Jalan Kebon Jeruk 3 dan Jalan Kebon Jeruk 4, Mampar, Taman Sari, Jakarta Barat terbakar, Kamis, 6 Februari 2020 malam. Diduga kuat kebakaran akibat korsleting listrik di salah satu rumah warga.
Kasie Ops Pemadam Kebakaran Jakarta Barat, Eko Sumarno mengatakan, untuk memadamkan api diterjunkan 30 unit mobil pemadam kebakaran. "Api baru berhasil dipadamkan Jumat (7/2/2020) pukul 01.30 WIB," kata Eko saat dikonfirmasi Jumat (7/2/2020) pagi.
Akibat kebakaran tersebut sebanyak 51 bangunan di empat RT di RW 6 Mapar, Taman Sari, Jakarta Barat, hangus dilalap api. Api melalap permukiman di Jalan Kebon Jeruk 3 dan Jalan Kebon Jeruk 4.
"Baik RT 1, RT 2, RT 3, dan RT 4 di Mapar, Taman Sari, Jakarta Barat ikut terdampak kebakaran," kata Eko. Eko menduga api berasal dari korsleting listrik di Gang Mushola RT 4 RW 6.
"Sebanyak 84 jiwa terpaksa mengungsi. Saat ini kerugian akibat kebakaran masih dihitung.Untuk penyebab pasti kebakaran masih menunggu hasil penyelidikan kepolisian," ucapnya.
Kasie Ops Pemadam Kebakaran Jakarta Barat, Eko Sumarno mengatakan, untuk memadamkan api diterjunkan 30 unit mobil pemadam kebakaran. "Api baru berhasil dipadamkan Jumat (7/2/2020) pukul 01.30 WIB," kata Eko saat dikonfirmasi Jumat (7/2/2020) pagi.
Akibat kebakaran tersebut sebanyak 51 bangunan di empat RT di RW 6 Mapar, Taman Sari, Jakarta Barat, hangus dilalap api. Api melalap permukiman di Jalan Kebon Jeruk 3 dan Jalan Kebon Jeruk 4.
"Baik RT 1, RT 2, RT 3, dan RT 4 di Mapar, Taman Sari, Jakarta Barat ikut terdampak kebakaran," kata Eko. Eko menduga api berasal dari korsleting listrik di Gang Mushola RT 4 RW 6.
"Sebanyak 84 jiwa terpaksa mengungsi. Saat ini kerugian akibat kebakaran masih dihitung.Untuk penyebab pasti kebakaran masih menunggu hasil penyelidikan kepolisian," ucapnya.
(whb)