Siapkan 3 Mobil Laboratorium, Dinas KPKP Pastikan Keamanan Pangan Jakarta
A
A
A
JAKARTA - Kepala Dinas Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Darjamuni menjelaskan, capaian kinerja Tahun 2019. Dari 49.520 sampel uji yang diambil dari berbagai lokasi pasar, supermarket, sentra produksi yang tersebar di 5 wilayah DKI Jakarta dan Kabupaten Kepulauan Seribu, kata dia, hasil uji 99.74 persen pangan aman dari bahan kimia berbahaya.
"Saya menegaskan, kami akan mempertahankan capaian itu di Tahun 2020 dan jika bisa lebih besar capaiannya dari itu," ujar Darjamuni kepada wartawan, Rabu (15/1/2020).
Hal itu sesuai dengan Kebijakan dan Program Peningkatan Ketahanan Pangan Masyarakat sebagaimana tertuang dalam RPJMD DKI Jakarta, 2020 Pemprov DKI Jakarta bertekat mentargetkan pangan segar hasil pertanian, hasil perikanan dan produk hewan yang beredar di wilayah DKI Jakarta Aman.
Darjamuni melanjutkan, untuk mewujudkan hal tersebut, DKPKP akan intensif melakukan pembinaan terkait standar mutu dan kualitas pangan segar hasil pertanian, hasil perikanan dan produk hewan kepada para pelaku usaha.
"Sedangkan untuk melakukan pengujiannya DKPKP telah menyiapkan 3 mobil laboratorium keliling dan petugas pengujian yang dapat melakukan uji sampel ditempat pengawasan," lanjutnya.
Kegiatan tersebut, lanjut Darjamuni, diharapkan dapat memberikan rasa aman pada masyarakat bahwa pangan segar yang beredar dijamin aman karena akan dilakukan pengawasan secara intensif .
"Untuk penanganan ke depan jika terdapat pelanggar maka akan kami proses sesuai peraturan yang berlaku," tegasnya.
"Saya menegaskan, kami akan mempertahankan capaian itu di Tahun 2020 dan jika bisa lebih besar capaiannya dari itu," ujar Darjamuni kepada wartawan, Rabu (15/1/2020).
Hal itu sesuai dengan Kebijakan dan Program Peningkatan Ketahanan Pangan Masyarakat sebagaimana tertuang dalam RPJMD DKI Jakarta, 2020 Pemprov DKI Jakarta bertekat mentargetkan pangan segar hasil pertanian, hasil perikanan dan produk hewan yang beredar di wilayah DKI Jakarta Aman.
Darjamuni melanjutkan, untuk mewujudkan hal tersebut, DKPKP akan intensif melakukan pembinaan terkait standar mutu dan kualitas pangan segar hasil pertanian, hasil perikanan dan produk hewan kepada para pelaku usaha.
"Sedangkan untuk melakukan pengujiannya DKPKP telah menyiapkan 3 mobil laboratorium keliling dan petugas pengujian yang dapat melakukan uji sampel ditempat pengawasan," lanjutnya.
Kegiatan tersebut, lanjut Darjamuni, diharapkan dapat memberikan rasa aman pada masyarakat bahwa pangan segar yang beredar dijamin aman karena akan dilakukan pengawasan secara intensif .
"Untuk penanganan ke depan jika terdapat pelanggar maka akan kami proses sesuai peraturan yang berlaku," tegasnya.
(mhd)