Penumpang Ojol Tewas Terlindas Tronton di Jalan Daan Mogot
A
A
A
TANGERANG - Seorang penumpang ojek online (ojol) bernama Mubaedah (50) tewas terlindas truk tronton, saat terjebak macet parah akibat amblesnya ruas Jalan Daan Mogot KM 22, Kota Tangerang. Kemacetan terjadi akibat adanya perbaikan di jalan ambles tersebut.
Kasat Lantas Polrestro Tangerang, AKBP Agung Pitoyo mengatakan, kecelakaan terjadi sebelum diberlakukan sistem satu jalur oleh Dishub Kota Tangerang, dan saat jalan ambles itu sedang diperbaiki oleh petugas."Ya, karena pengendara motor bersenggolan dengan pemotor lain. Kemudian, korban jatuh ke sebelah kanan. Disaat bersamaan melintas tronton, lalu korban terlindas," kata Agung di lokasi tabrakan, Senin (13/1/2020).
Agung menuturkan, saat kejadian kondisi Jalan Daan Mogot sedang mengalami macet, karena banyak pengguna jalan yang terburu-buru berangkat bekerja dan sekolah. "Ya, kejadian persisnya depan lapas wanita. Karena memang sekarang macet parah akibat jalan ambles dari arah Tangerang, sehingga ibu itu mau arus balik arah. Korban dibawa ke RSUD Kabupaten," ujarnya.
Atas kejadian tersebut, driver ojol, Tami Mubaraq diamankan petugas kepolisian untuk dimintai keterangan di Mapolrestro Tangerang.
Kasat Lantas Polrestro Tangerang, AKBP Agung Pitoyo mengatakan, kecelakaan terjadi sebelum diberlakukan sistem satu jalur oleh Dishub Kota Tangerang, dan saat jalan ambles itu sedang diperbaiki oleh petugas."Ya, karena pengendara motor bersenggolan dengan pemotor lain. Kemudian, korban jatuh ke sebelah kanan. Disaat bersamaan melintas tronton, lalu korban terlindas," kata Agung di lokasi tabrakan, Senin (13/1/2020).
Agung menuturkan, saat kejadian kondisi Jalan Daan Mogot sedang mengalami macet, karena banyak pengguna jalan yang terburu-buru berangkat bekerja dan sekolah. "Ya, kejadian persisnya depan lapas wanita. Karena memang sekarang macet parah akibat jalan ambles dari arah Tangerang, sehingga ibu itu mau arus balik arah. Korban dibawa ke RSUD Kabupaten," ujarnya.
Atas kejadian tersebut, driver ojol, Tami Mubaraq diamankan petugas kepolisian untuk dimintai keterangan di Mapolrestro Tangerang.
(whb)