Terendam Banjir, Tol Serpong Ditutup Satu Jalur

Rabu, 01 Januari 2020 - 15:09 WIB
Terendam Banjir, Tol...
Terendam Banjir, Tol Serpong Ditutup Satu Jalur
A A A
TANGERANG - Ruas Jalan Tol BSD-Serpong ditutup satu jalur arah Pondok Aren menuju BSD. Penutupan jalur dilakukan karena banjir yang terjadi di KM 08 dari arah BSD.

Kendaraan mobil yang akan melintas ke BSD dialihkan ke Tol Kunciran, lewat Perumahan Bintaro Jaya, dan masuk dari Tol Parigi. Banjir setinggi sekitar 70 centimeter dari sisi arah BSD ini ditutup sejak pukul 08.00 WIB pagi tadi.

Jahar, sekuriti tol mengatakan, air mulai masuk ke jalan tol sejak pukul 07.00 WIB, dan masih menggenangi jalan saat ini.

"Untuk Pondok Aren ke BSD sudah tutup sejak pukul 08.00 pagi. Kalau yang arah BSD, ketinggian air bisa semata kucing, sekitar 70 cm," kata Jahar, di Gerbang Tol Serpong, Rabu (1/1/2020).

Untuk jalur yang dari arah BSD ke Pondok Aren, jalan masih bisa dilalui. Namun pengendara harus hati-hati, karena jalan masih terendam banjir sekitar 30-40 cm. Antrean mobil pun mengular sejauh 1 KM.

"Kalau dari arah BSD-Pondok Aren, air naik 30 hingga 40 cm, masih bisa lewat. Kalau ini banjir kiriman dari Pamulang. Jadi, di sini mah kalau hujan besar juga enggak banjir, kalau enggak ada kiriman air dari Pamulang," jelasnya.

Berdasarkan pantauan di Gerbang Tol Serpong 1, tampak antrean mobil cukup panjang dua jalur dari arah BSD-Pondok Aren. Macet diakibatkan satu jalur yang ditutup, karena melewati banjir yang terjadi di KM 08.

Sementara itu, Edi, warga Jombang mengaku, jalan tol Gerbang Serpong merupakan langganan banjir. Bukan karena saluran airnya yang tidak berfungsi, tetapi karena penyempitan sungai.

Tingginya itensitas hujan membuat kali tidak bisa menampung debit air, hingga akhirnya terjadi luapan ke jalan tol. Tetapi, masalah kali ini cukup dilematis jika nantinya dilebarin.

"Tapi kalau dilebarin, perumahan Puri Bintaro yang akan kelelap. Ini saja sekarang sudah hampir satu leher orang dewasa banjirnya. Air berasal dari proyek baru Tol Parigi. Gotnya di bawah jalan dan ke arah Puri," tukasnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2816 seconds (0.1#10.140)